• UGM
  • IT Center
  • Dept. Sosek
  • Bahasa Indonesia
    • Bahasa Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada PROGRAM STUDI EKONOMI PERTANIAN DAN AGRIBISNIS
DEPARTEMEN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS GADJAH MADA
  • BERANDA
  • TENTANG KAMI
    • TENTANG KAMI
    • VISI DAN MISI
    • SEJARAH
    • STAF PENGAJAR DAN TENAGA KEPENDIDIKAN
    • FASILITAS
    • LABORATORIUM
      • Lab Agribisnis
      • Lab Kebijakan
    • REKOGNISI AKADEMIS
  • AKADEMIK
    • JAMINAN MUTU
    • PROFIL LULUSAN
    • CAPAIAN PEMBELAJARAN LULUSAN
    • KURIKULUM
      • Daftar Mata Kuliah
      • Peta Kurikulum
    • MODUL PEGANGAN MATA KULIAH
    • KALENDER AKADEMIK
    • Kerja Lapangan
    • REGISTRASI DAN RESPONS
    • SKRIPSI
    • SIMASTER
    • PERPUSTAKAAN
      • Video Profil
      • Katalog Online
    • eLOK : (E-LEARNING: OPEN FOR KNOWLEDGE AND SHARING)
    • EVALUASI DOSEN OLEH MAHASISWA (EDOM)
  • RISET DAN PENGABDIAN
    • PUBLIKASI
    • JURNAL
      • AGRO EKONOMI
      • JAMADev
      • ILMU PERTANIAN (AGRICULTURAL SCIENCES)
    • PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
  • KEMAHASISWAAN DAN ALUMNI
    • PERTUKARAN PELAJAR
    • PRESTASI MAHASISWA
    • INFORMASI BEASISWA
    • ORGANISASI KEMAHASISWAAN
    • ALUMNI KAMI
    • KAGAMA (KELUARGA ALUMNI UNIVERSITAS GADJAH MADA)
    • LOWONGAN PEKERJAAN
      • LOWONGAN PEKERJAAN
    • TRACER STUDY
      • MAHASISWA
      • ALUMNI DAN PENGGUNA ALUMNI
      • Tracer Study dan Rencana Tindak Lanjut Periode 2023/2024
      • Kepuasan Layanan Manajemen Periode 2023/2024
  • UNDUH
    • Heregistrasi Genap 2024/2025
  • KONTAK KAMI
    • PENGAJUAN KOMPLAIN
  • Beranda
  • 2025
  • March
Arsip 2025:

March

Kuliah Tamu Manajemen dan Ekonomi Pertanian: Strategi PT Sinergi Gula Nusantara dalam Swasembada Gula Nasional

beritainfoUncategorized Thursday, 27 March 2025

Yogyakarta, Sabtu, 22 Maret 2025 – Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, Universitas Gadjah Mada, menggelar kuliah tamu dengan tema “Manajemen PT Sinergi Gula Nusantara dalam Menghadapi Swasembada Gula Nasional dan Tantangan Global.” Acara ini dilaksanakan secara online melalui Zoom Meeting pada Sabtu, 22 Maret 2025. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa mata kuliah Manajemen dan Ekonomi Pertanian dengan menghadirkan pembicara utama Mahmudi, S.P., M.Si., Direktur Utama PT Sinergi Gula Nusantara (SGN).

PT SGN merupakan bagian dari PTPN 4 melalui Palm Co, Sugar Co, dan Supporting Co, saat ini mengelola 36 pabrik gula di berbagai wilayah Indonesia. Tahun 2024 menjadi salah satu pencapaian terbaik bagi perusahaan dengan pendapatan tertinggi dalam sejarahnya. Namun, industri gula nasional masih menghadapi tantangan besar, terutama dalam produktivitas dan rendemen tebu yang disebabkan oleh dominasi tanaman tua di atas batas ideal.

Beberapa langkah strategis yang dilakukan PT SGN untuk mengatasi tantangan tersebut meliputi:

  1. Perbaikan Komposisi Tanaman: Mengoptimalkan siklus ratoon dengan membatasi tanaman yang melewati ratoon 3.
  2. Diversifikasi Varietas Tebu: Menggunakan varietas unggul yang lebih produktif dan tahan terhadap kondisi lingkungan.
  3. Program Manis: Inisiatif khusus untuk meningkatkan kesejahteraan petani tebu melalui: Peremajaan tanaman tebu rakyat, peningkatan rendemen dengan varietas unggul, kredit Usaha Rakyat (KUR) Klaster Tebu untuk memberikan akses pembiayaan berkelanjutan, digitalisasi ekosistem petani melalui ETERA (Ekosistem Tebu Rakyat) guna meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional, Satgas Tebu Rakyat untuk mendampingi petani dalam proses budidaya, dan Inkubator Agripreneur Tebu guna melatih petani muda dan memperluas lahan tebu melalui konsep mini estate entrepreneur.

Di sisi operasional, PT SGN juga menerapkan Program Strategis Operasional Excellent, yang terbagi menjadi On-Farm yaitu Modernisasi pertanian melalui mekanisasi, digitalisasi Good Agricultural Practices (GAP), dan optimalisasi pengelolaan air. Off-Farm yaitu dengan peningkatan efisiensi pabrik gula melalui digitalisasi, optimalisasi produksi, serta pengoperasian kembali empat pabrik yang sebelumnya tidak aktif.

Melalui kuliah tamu ini, mahasiswa mendapatkan wawasan mendalam mengenai tantangan dan strategi manajemen industri gula nasional. Dengan berbagai inovasi dan pendekatan strategis, PT SGN berupaya mewujudkan swasembada gula nasional serta meningkatkan kesejahteraan petani tebu. Harapannya, wawasan ini dapat menginspirasi mahasiswa untuk turut berkontribusi dalam pengembangan sektor agribisnis yang berkelanjutan di Indonesia.

 

Penulis : Aprilia Dwi Hastuti
Admin Situs Web Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, Fakultas Pertanian, UGM

Kuliah Tamu Kewirausahaan: Building the Founding Team

artikelinfo Wednesday, 26 March 2025

Yogyakarta, 24 Maret 2025 – Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, Universitas Gadjah Mada, menggelar Kuliah Tamu Mata Kuliah Kewirausahaan yang bertema “Building the Founding Team”. Acara ini berlangsung secara hybrid yaitu offline di Auditorium MMA dan online melalui Zoom Meeting pada Kamis, 20 Maret 2025. Acara ini terbuka bagi mahasiswa serta masyarakat umum.

Dalam dunia kewirausahaan, membangun tim pendiri yang kuat merupakan salah satu faktor kunci kesuksesan sebuah startup. Oleh karena itu, kuliah tamu ini menghadirkan narasumber berpengalaman di bidang startup dan bisnis, Janu Muhammad, S.Pd., M.Sc., Founder dan CEO Sayur Sleman, untuk berbagi wawasan mengenai strategi dalam memilih anggota tim, membangun sinergi, serta mengelola dinamika dalam tim pendiri.

Kuliah tamu ini juga menyoroti keterkaitan antara pembangunan tim startup dan kewirausahaan agribisnis. Dalam konteks agribisnis, tim yang solid sangat penting untuk mengelola rantai pasok, memastikan keberlanjutan produksi, serta mengoptimalkan pemasaran produk pertanian. Studi kasus Sayur Sleman menjadi contoh nyata bagaimana membangun startup berbasis agribisnis yang sukses melalui kolaborasi tim yang kuat. Dengan pendekatan inovatif, Sayur Sleman mampu mengatasi tantangan dalam distribusi hasil pertanian, meningkatkan akses pasar bagi petani, serta menciptakan model bisnis yang berkelanjutan. Membangun startup berbasis pertanian yang inovatif dapat berkontribusi dalam produksi pangan yang berkelanjutan, penciptaan lapangan kerja di sektor pertanian, dan mengembangkan sistem pertanian yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

Dengan terselenggaranya kuliah tamu ini, diharapkan para peserta dapat memahami pentingnya kerja sama tim dalam membangun bisnis yang berkelanjutan. Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan akademik yang inspiratif dan aplikatif guna mendukung pengembangan jiwa wirausaha di kalangan mahasiswa dan masyarakat luas.

“No farmer, no food, no future” – Janu Muhammad, S.Pd., M.Sc.

Penulis : Aprilia Dwi Hastuti
Admin Situs Web Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, Fakultas Pertanian, UGM

Universitas Gadjah Mada

Departemen Sosial Ekonomi Pertanian

Fakultas Pertanian

Universitas Gadjah Mada

Jl Flora No 1, Bulaksumur, Yogyakarta

Telp/Fax  : (0274) 516656

email        : agribisnis.faperta@ugm.ac.id

IG              : @agribisnisep.ugm

 

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY