Lampaui Diri, Buka Peluang, Perkaya Pengalaman Bersama MBKM Mandiri

Program kampus merdeka memberikan kebebasan bagi mahasiswa untuk belajar di luar kampus melalui berbagai kegiatan, diantaranya Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) dan MBKM Mandiri. Program tersebut bertujuan untuk memberikan pengalaman dan keterampilan bagi mahasiswa agar dapat menata karir dan siap menghadapi perubahan dunia luar kampus. Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis UGM turut berpartisipasi dalam program kampus merdeka, salah satunya melalui MBKM Mandiri. Upaya tersebut dilakukan untuk mendukung program SDGs poin ke 4 mengenai pendidikan berkualitas. Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis UGM mengirimkan mahasiswa-mahasiswi terbaiknya untuk belajar dan meningkatkan keterampilannya di berbagai perusahaan selama satu semester. read more