Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada menjalin kerja sama Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan CV Erista Garden yang secara resmi ditandatangani pada Kamis, 19 Januari 2022. Acara diselenggarakan secara luring di Ruang Sidang Dekanat Fakultas Pertanian UGM yang dihadiri oleh perwakilan Fakultas Pertanian UGM dan CV Ersita Garden. Penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut dilakukan oleh Ir Jaka Widada, M.P., Ph.D. selaku Dekan Fakultas Pertanian, dan Ir. Erista Adisetya, MM. selaku direktur CV Erista Garden. Perusahaan ini bergerak di bidang usaha tanaman hias, jual dari hulu sampai hilir: Pembibitan, penjualan sayur Erista Mart, penjualan tanaman sayur dan tanaman hias (Agrimart), pembuatan dan pengelolaan taman (Erista Flora), restoran (Griyo Dhahar, Kopi Padasan (café), Erista Kaliaji di Turi, Erista Garden (service, edukasi, dan pelatihan).
Perjanjian kerja sama antara kedua pihak tersebut berkaitan dengan rencana pelaksanaan kegiatan riset dan magang praktik kerja lapangan bagi mahasiswa. Kegiatan MBKM terdiri dari BKP Magang dan Penelitian. Kegiatan ini menjadi sarana belajar bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman kerja secara langsung di lapangan. Melalui BKP Magang praktik kerja lapangan di Erista Garden diharapkan mampu menumbuhkan jiwa kewirausahaan, mengembangkan kompetensi dan kreativitas mahasiswa, serta membekali mahasiswa dalam memasuki dunia kerja. Melalui BKP Penelitian diharapkan mahasiswa mampu melakukan kajian dan memberikan solusi atas permasalahan yang terjadi di lapangan dalam bentuk tugas akhir (Skripsi). Kegiatan MBKM Magang dan Penelitian ini dapat dikonversi sebanyak 20 SKS sehingga aktivitas yang dilakukan mahasiswa di lapangan dapat diklaim sebagai angka kredit akademik. Kerjasama ini menjadi bentuk nyata sinergi antara kampus dengan dunia industri untuk menghasilkan lulusan program studi yang kompeten dan berdaya saing.
Reportase: Hariyani Dwi Anjani dan Lintang Kusuma Dewi