Yogyakarta, 12 November 2025 — Program Studi Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (EPA) Fakultas Pertanian UGM menerima kunjungan dari Program Studi Agribisnis Universitas Andalas. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan studi banding terkait persiapan pengajuan akreditasi internasional ASIIN, sekaligus memperkuat hubungan akademik antarlembaga.
Dalam pertemuan tersebut, Tim EPA UGM menyampaikan pengalaman, strategi, dan praktik baik (best practices) dalam proses memperoleh akreditasi ASIIN, mulai dari penyusunan dokumen Self Assessment Report (SAR), penguatan kurikulum berbasis learning outcomes, sistem penjaminan mutu internal, hingga persiapan menghadapi site visit. Diskusi berlangsung interaktif, dengan saling bertukar pengalaman dan tantangan yang ditemui dalam proses internasionalisasi program studi.
Melalui kegiatan ini, kedua program studi berharap dapat mendorong peningkatan kualitas pendidikan, memperluas jejaring akademik, serta memberikan dampak positif terhadap tata kelola pembelajaran berbasis standar internasional.
Kegiatan ini juga berkontribusi pada pencapaian SDG 4 (Quality Education) melalui peningkatan mutu pendidikan tinggi, SDG 17 (Partnerships for the Goals) melalui kolaborasi antar institusi pendidikan, serta mendukung upaya internasionalisasi yang mendorong kualitas pembelajaran yang lebih relevan dan berstandar global.
Penulis: Aprilia Dwi Hastuti
Admin Situs Web Departemen Sosial Ekonomi Pertanian, Fakultas Pertanian, UGM